Wednesday, February 12, 2014

Tips Mengencangkan Kulit Versi Korea



Ada beberapa tips mengencangkan kulit versi korea yang bersifat alami bukan oplas lo ladies :
1. Jaga kelembaban kulit

Penting lho menjaga kelembaban kulit. cara paling gampang yang bisa dilakukan yaitu minum air putih. wanita-wanita di korea sangat displin untuk mengkonsumsi air putih, makan sayur dan buah-buahan tiap harinya untuk menjaga kelembababn kulit. Mereka juga mengompres wajah dengan air dingin selama beberapa ment setiap harinya.

2. Cleansing,Toning dan Moisturising


Tiga langkah diatas harus dilakukan dengan disiplin dan nggak boleh malas jika ingin punya kulit mulus seperti artis-artis korea.

Cleansing : bisa menggunakan minyak alami seperti minyak kelapa,almond,atau campuran cleansing oil lain). lakukan selama 4 menit. Selanjutnya 2 menit menggunakan foaming cleanser. pilih yang soap free kemudian basuh wajah selama 4 menit. yang pertama gunakan air hangat untuk membuka pori-pori dan akhiri dengan membasuh menggunakan air dingin agar pori-pori tertutup kembali.

Toning : kebanyakan wanita korea lebih memilih menggunakan toner dengan jari atau menepuk-nepuk seluruh bagian kulit agar toner terserap maksimal

Moisturising : tuang moisturizer ke telapak tangan, gosok sampai terasa hangat kemudian baru aplikasikan secara merata ke seluruh wajah sambil di massage lembut ya :)

3. Masker

Keseharian wanita korea yaitu menggunakan masker. mereka wajib untuk menggunakan masker baik instant atau yang buatan sendiri atau alami seperti campuran putih telur dan madu. setahu saya masker ini bisa untuk mengencangkan kulit dan menghilangkan flek hitam. selain itu mereka juga menggunakan masker tradisional bernama baekgangiam yang terbuat dari kepompong dan berkhasiat memutihkan kulit secara alami

 4. Leher

Leher juga perlu dirawat lho. karena jika yang dirawat hanya wajah maka hasilnya seringkali akan belang dan berbeda warna. mungkin ini terjadi juga pada saya -_- sebaiknya perawatan kulit wajah juga di aplikasikan pada leher juga.

5. Tidur

Tidur yang cukup dalam sehari dapat mempengaruhi kesehatan kulit. kurang lebih tidur 6-8 jam sehari. jika kurang tidur mungkin anda bisa memiliki dark circle di sekitar mata.


 6. Produk kecantikan

akhir-akhir ini produk kosmetik asal korea populer di indonesia. favorite saya merk Etude. tapi hati-hati, gara-gara itu banyak oknum yang memanfaatkan hal ini untuk berbuat 'dosa' dengan cara memalsukan produk terkenal atau memakai bahan kimia yang tidak baik untuk kulit. apalagi jika ingin beli melalui online shop harus pintar-pintar memilih dan memilah. rata-rata wanita korea bisa memakai 10-20 produk kecantikan untuk merawat dan memaksimalkan kulit mereka.

7. Senam wajah

agak lucu sih. artis-artis korea biasa melakukan stretching wajah dengan cara mengucapkan "ma me mi mo mu" selama kurang lebih 10 menit untuk meregangkan otot wajah. saat otot rileks peredaran darah di wajah pun akan lancar.

8. Makeup yang simple
lihat artis-artis korea, kebanyakan mereka menggunakan makeup yang simple-simple dan tindak mencolok. palingan cuma eyeliner,blush on,pensil alis,lipgloss/lipstick,dan mascara.

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | ewa network review